Konspirasi Elemen Semesta

Kita memanglah makhluk sosial. Yang butuh orang lain dalam hidup kita. Mereka membuat hidup lebih berwarna. Hanya saja, kita akan terwarnai seluruhnya dan menjadi seperti mereka atau kita yang mewarnai mereka. Hmm.. 
Bukanlah hal yang mudah ketika kita berada di lingkungan sendiri lalu masuk ke lingkungan orang lain. Adaptasi. Kita membutuhkan waktu untuk itu. Ada orang yang dengan mudah membaurkan diri ke lingkungan dan orang baru, namun sebaliknya banyak pula yang merasa kesulitan untuk itu. 
Bukan hanya waktu yang banyak untuk beradaptasi, tapi lebih dari sekedar waktu. Menerima dan memahami. Itu adalah kunci. Sadar bahwa diri kita berada di lingkungan baru dan orang baru. Menerima itu, baru menyesuaikan dengan apa yang ada. Menerima apa adanya, kekurangan dan kelebihannya. Juga memahaminya.Bahwa belajar untuk menerima dan memahami itu bukanlah hal yang buruk. Namun itu penting. Apapun dalam hidup kita. Bukannya menyalahkan semesta untuk semua itu. Melainkan menerima dan memahami setulus hati. 
Heii,,, yuk selalu bersyukur atas rahmat ini. Apapun yang ada di sekitar kita. Bahwa kita tak pernah jauh dan berdiri sendiri di bumi ini. Banyak konspirasi elemen semesta yang membantu kita, apapun itu tanpa kita sadari.
terimakasih bunga yang cantik,  juga
Terimakasih sore, aku akan selalu merindu kemuning senjamu. :)

Komentar

Postingan Populer