Ospek

Dari kemarin sebenarnya ingin menulis sesuatu di sini mengenai ospek. Hmm, tapi aku males, ga dapat poto-potonya juga. Hiks.
Ternyata saya sudah empat tahun di kampus ini. Kampus yang begitu megah saat awal menginjakkan kaki di sini. Tak pernah terbayangkan akan menimba ilmu di sini. Universitas Brawijaya. Dulunya hanya terlintas, terbesit saja. Untuk tahu, untuk mengenal dan untuk melihat lebih dekat aktivitas dan wajah kampusku. Hanya dari namanya saja, dulu aku tertatik. Hmm,, dan ternyata menjadi doa tanpa sengaja. Aku berada di sini sekarang. Dalam ruangan di antara gedung-gedung tinggi di dalam kampus. Terimakasih Allah, 
Ospek untuk maba UB 2013 kali ini dilaksanakan selama 4 hari. Dua hari untuk PK2MU dan dua hari untuk PK2MABA (fakultas). Bagaimanapun keadaan ketika PK2MU- yang membuat macet jalanan di sekitar kampus dan ribet ketika mau masuk kampus, ga bisa parker seenaknya- terasa sepi. Mungkin hanya rame ketika pagi dan sore hari, maba lewat. Jeda siang, terasa sepi. Seakan ga ada ospek.
Ketika PK2MABA pun juga begitu. Taka da beda. Sepi. Hmm,,
Beda banget dengan jamanku ketika maba. Ospek dari pagi sampe sore hari, bahkan hamper malam. Di jemur di lapangan pada hari terakhir. Teriak-teriak keliling kampus. Adu jargon fakultas gitu (apa aya nama kerennya. Lupa :D hehe). MIPA SATU, MIPA JAYA. Tapi  lagi kalau ada teknik lewat. Semua di suruh diam, menundukkan kepala. Hanya terdengar suara anak-anak teknik. Katanya sih, untuk tak membuat kerisuhan. Ckckkc :D
Okelah, sekarang adalah minggu pertama kuliah. Waahh, kmapus terasa penuh sesak. Parkiran penuh. Rame. Kantin juga cepat tutupnya. Hoo,, bener-bener UB penuh sesak. Coba ada sehari saja untuk bebas kendaraan bermotor, pasti lenggang banget tuh kampus. :D
Hari pertama kuliah kemarin. Selamat untuk para calon pemimpin bangsa. Selamat berjihad untuk masa depanmu juga bangsa ini. Lakukan yang terbaik untuk hidupmu. Tinggalkan yang namanya mencontek, apatis, juga cuek. Kali ini kalian harus bisa lebih membuka mata, pikiran, hati dan melebarkan telinga. Saring semua informasi. Pilah mana yang baik untuk masa depanmu. Jangan takut untuk bersosialisasi dan berorganisasi. Lebarkan sayapmu untuk menujudkan impian. Selamat datang. Selamat belajar. 

Komentar

Postingan Populer